OTOJURNALISME - New Mazda 2 Sedan dan New Mazda CX8 hari ini resmi dipasarkan di Indonesia oleh PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) selaku Agen Pemegang Merk sekaligus distributor tunggal Mazda di Indonesia.
New Madza 2 Sedan,tidak hanya menawarkan kemewahan, tapi juga dibekali dengan fitur keselamatan untuk menunjang keamanan serta kenyamanan saat berkendara.
Beberapa fitur dan teknologi canggih disematkan pada New Mazda 2, Seperti inovasi GVC Plus yang dipadukan dengan Skyactiv -Vehicle Dynamic, dan Skyactiv -Vehicle Architecture yang akan memberikan pengalaman kenyamanan baru dalam berkendara.
Baca Juga: Tingkatkan Layanan Purna Jual, Astra UD Trucks meresmikan Gudang Suku Cadang di Semarang
Untuk bagian entertainment, mobil sedan ini sudah menyuguhkan head unit touchscreen 7 inch bisa terkoneksi dengan Apple CarPlay dan Android.
Selain itu juga mampu memutar radio, USB port, serta Bluetooth handsfree phone and audio capability dan reverse camera. New Mazda 2 Sedan juga dibekali dengan wireless smartphone integration.
New Mazda 2 Sedan dibekali mesin Skyactiv- G 1.5 yang memiliki efisiensi tinggi, menghasilkan kinerja responsif, bersama dengan penggunaan bahan bakar yang hemat dan emisi yang rendah berkat mesin unik teknologi Mazda.
Dengan mesin tersebut, Performa mesin ini dapat mencapai tenaga maksimal 82kW (111PS)/6,000rpm dan maksimal torsi 144Nm/4,000rpm.
Baca Juga: Hyundai STARGAZER Sudah Bisa Dipesan, Ini Harganya
Untuk fitur keselamatan, New Mazda 2 Sedan dibekali sistem keselamatan maksimal. Sedan ini di antaranya dibekali fitur ABS, Electronic Brake-Force Distribution (EBD), Brake Assist (BA), Dynamic Stability Control (DSC), serta Traction Control System (TCS).
Belum lagi, New Mazda 2 Sedan juga dilengkapi teknologi BSM dan RCTA, sistem Airbags yang canggih yang mampu memberikan keamanan maksimal saat terjadi tabrakan frontal, serta bodi kendaraan yang menggunakan baja tarik ultra-tinggi yang memberikan kekuatan dengan bobot rendah, sedangkan kerangka menyerap dan menyalurkan energi dari kabin.
Artikel Terkait
All New Ertiga Hybrid LMPV Pertama yang Menggunakan Teknologi Smart Hybrid
Tips Supaya Baterai All New Suzuki Ertiga Hybrid Supaya Awet
Inilah Fitur Canggih yang disematkan Pada All New Suzuki Ertiga Hybrid, Jadi Efisien dan Mudah
BMW Astra Gelar Joycup: BMW Astra Golf Tournament 2022, Pemenangnya Bisa Ikut Turnamen Golf Dunia!
Hyundai STARGAZER Sudah Bisa Dipesan, Ini Harganya
Tingkatkan Layanan Purna Jual, Astra UD Trucks meresmikan Gudang Suku Cadang di Semarang