Ulang Tahun ke 33, Harga Tiket Bus PO SAN Cuma Rp330 Ribu untuk Semua Penumpang Rute Jarak Jauh

- Jumat, 27 Januari 2023 | 17:23 WIB
Ulang Tahun ke 33, Harga Tiket Bus PO SAN Cuma Rp330 Ribu untuk Semua Penumpang Rute Jarak Jauh  (otojurnalisme)
Ulang Tahun ke 33, Harga Tiket Bus PO SAN Cuma Rp330 Ribu untuk Semua Penumpang Rute Jarak Jauh (otojurnalisme)

OTOJURNALISME - Harga tiket bus PO SAN turun harga cuma Rp330.000 untuk semua rute jarak jauh.

Pemberian harga khusus ini dalam rangka ulang tahun Perusahaan Otobus Siliwangi Antar Nusa (PO. SAN) yang ke 33 tahun.

Dengan tagline 33 Tahun Melayani Perjalanan Anda, PO SAN memberikan harga tiket spesial untuk pelanggannya.

Baca Juga: 9 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Pendakian Panyalaian Padang Panjang Sumatera Barat

Sebagai wujud terimakasih kami kepada seluruh pelanggan setia PO. SAN, di moment bahagia yakni anniversary ke-33 tahun, PO SAN memberikan apresiasi dengan diskon harga khusus untuk seluruh rute jarak jauh menjadi hanya Rp 330.000, dari harga yang sebelumnya ada yang mencapai Rp 900.000,” kata Direktur Utama PO. SAN Kurnia Lesani Adnan, di Jakarta, Jumat 27 Januari 2023.

Sani menambahkan, promo spesial anniversary ke-33 tahun PO. SAN ini berlaku khusus keberangkatan 30 Januari 2023, bertepatan dengan HUT PO SAN.

Adapun untuk rute jarak dekat juga diberikan diskon sebesar Rp 66.000 tujuan Padang, Pekanbaru, dan Bukittinggi dari Bengkulu dan sebaliknya.

Baca Juga: Jenis-jenis Parfum dan Rekomendasi Parfum Pria Tahan Lama, Cocok Buat Bikers yang Suka Touring Nih

Untuk pelanggan yang belum kebagian diskon 30 Januari 2023, masih ada diskon sebesar Rp 33.000 berlaku untuk seluruh rute dengan keberangkatan 31 Januari hingga 31 Maret 2023. Promo ini berlaku untuk pembelian tiket pada 25-31 Januari 2023.

Sani menambahkan, pemberian promo ini merupakan salah satu upaya PO. SAN untuk terus memberikan pelayanan maksimal kepada pelanggan setia dengan tentunya tetap mengedepankan unsur keselamatan di perjalanan.

Baca Juga: Hyundai Stargazer Regional Media Gathering, Beber Berbagai Program Layanan Ke Konsumen

Hadirkan 10 Bus Baru

Selain memberikan harga tiket spesial bagi penumpangnya, PO SAN juga menghadirkan bus barunya di awal tahun 2023 ini.

Rencananya penambahan bus baru PO SAN sebanyak 10 unit setelah sebelumnya ada 6 bus baru yang sudah datang pada 2022.

Halaman:

Editor: Ricky Setiawan

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Chery Prapen Surabaya Buka Pre-Booking OMODA 5

Jumat, 24 Februari 2023 | 15:18 WIB
X